Diselamatkan dari Kriminal Hipnotis
Pada bulan Desember 1997, saya (Thomas Ciputera) berjalan kaki hendak membeli kartu ucapan Tahun Baru di daerah Pasar Baru. Tiba-tiba, seorang pria menepuk punggung saya dari belakang. Tanpa rasa curiga, saya pun menengok ke arah orang tersebut dan secara tak sengaja menatap matanya. Karena biasanya, jika seseorang di tepuk dari belakang, maka secara otomatis dia akan menatap muka orang yang menepuknya itu. Setelah menatap matanya, tiba-tiba saja saya melihat mata orang itu berubah menjadi seperti mata suatu makhluk yang menyeramkan, karena setengah bagian bola matanya berwarna putih. Mungkin sulit untuk dibayangkan secara langsung. Seketika itu juga tubuh saya menjadi lemas, sepertinya ada kekuatan yang sangat besar yang masuk ke dalam diri saya. Pikiran saya langsung menjadi kosong, hanya perasaan saja yang masih berfungsi. Saya hanya dapat berkata dalam hati, "Dalam nama Tuhan Yesus, Tuhan ... Tolonglah saya ..., Tuhan bebaskanlah saya ..., Tuhan Yesus tolonglah ...." Hanya itu yang dapat saya ucapkan di dalam hati sambil bergegas meninggalkan orang tersebut.
Orang itu langsung memanggil saya, "Dik, ke sini! Saya ingin bicara! Saya baru bertemu dengan kamu kemarin." Tetapi saya tidak menghiraukan perkataan itu dan sambil menyebut, "Dalam nama Tuhan Yesus!" Saya tetap berjalan sehingga orang itu tidak melanjutkan aksinya. Lama kelamaan, tubuh saya menjadi lebih lemas lagi. Akhirnya, saya berdoa di dalam hati di sepanjang jalan. Lalu pikiran saya yang kosong itu pulih kembali dalam waktu kurang lebih 15 menit. Selama waktu itu, saya berjalan-jalan tanpa tujuan, padahal sebelumnya saya bermaksud pergi ke toko buku membeli kartu ucapan Tahun Baru. Setelah pikiran dan tubuh saya pulih kembali seperti sediakala, maka saya pun langsung membeli kartu-kartu ucapan itu dan segera pulang.
Puji Tuhan! Atas perlindungan-Nya, saya dapat kembali pulang dengan selamat. Kiranya melalui kesaksian ini, Anda dapat diingatkan bahwa dalam menghadapi segala sesuatu, percayalah bahwa Tuhan kita adalah Allah yang luar biasa, yang setiap saat sanggup melindungi kita. Amin.
Diambil dan disunting dari:
Judul buletin | : | Warta Sejati, Edisi 32, September - Oktober 2002 |
Penulis | : | Thomas M.C |
Penerbit | : | Departemen Literatur Gereja Yesus Sejati Pusat Indonesia, Jakarta |
Halaman | : | 25 -- 26 |