Istri dan Anak Bisa berkumpul dengan Saya dalam Satu Atap, Pekerjaan dan Punya Rumah Sendiri

Nama Samaran: 
Iwba
Umur: 
41
Jenis Kelamin: 
Pria
Kota: 
Jakarta
Pokok doa: 

Tuhan Yesus, terpujilah nama-Mu yang mulia di Surga.

Mohon ampun atas dosa-dosaku, anakku, istriku, orang tuaku, dan orang tua istriku.

Mohon diambil akar pahit dalam diri istriku dan pengaruh buruk, kekurang pengertian orang tua istriku terhadap istriku, sehingga tidak menyamakan istriku seperti kakak-kakaknya yang jelas-jelas berbeda. Mohon dibukakan pintu maaf dalam hati istriku sehingga akar pahit yang dia pikul, lepas dari dirinya.

Mohon agar saya, istri, dan anak saya bisa dalam satu atap.

Mohon saya dan istri saya diberi rejeki supaya berani menyicil rumah, dan istri saya tidak bersikeras untuk tinggal sendiri.

Mohon dibukakan hati mertua saya bahwa apa yang pernah mereka ucapkan, terkadang menyakiti anak-anak dan menantunya, suka membandingkan anak-anaknya satu sama lain atau bahkan dengan orang lain, dan salah dalam mempersepsikan diri, hanya karena ingin ego masing-masing di menangkan.

Mohon saya diberi tempat kerja yang lebih baik, peningkatan pendapatan, karier maupun ilmu, demi memulai hidup baru di tanah baru atau di mana saja, asalkan boleh dengan istri dan anak saya dalam waktu dekat di satu atap.

Mohon masalah dari keluarga saya terutama dengan ibu saya, terselesaikan cepat, mengingat sudah terlalu lama rumah tidak terjual.

Mohon beban yang saya pikul dikurangi sedikit demi sedikit. Saya begitu berharap bisa membiayai anak saya sekolah di tempat yang pantas sampai lebih dari saya dan kakeknya. Saya tetap ingin menjadi dosen seperti almarhum ayah saya, bila memang saya sudah tidak dinilai dan diterima lagi di dunia kerja, tapi saya lulus dari sekolah favorit di indonesia ini. Sebelum ajal mengambil, biarlah Tuhan tahu bahwa saya juga ingin membalas kebaikan-Mu, dengan menjadi seorang pengajar yang memberikan diri dan pengetahuannya untuk yang membutuhkan.

Mohon semoga jalan hidup saya ini tidak perlu di beri liku-liku dan beban berat yang benar-benar tidak ada pemecahan, sehingga semua seolah mati.

Mohon agar istri, anak, orang tua saya yang tinggal sendiri, dan saya di beri kesehatan yang baik dan kuat memikul dosa kami.

Mohon ampun sekali lagi Tuhan atas dosa kami sehingga kami tidak tahu jalan yang seharusnya sudah jelas Engkau tunjukan.

Mohon ampun atas dosa, kesombongan, kekerasan hati, kemiskinan, ketakutan, ketidak mampuan memilih jalan yang benar, sehingga Engkau mungkin bosan dengan kami.

Terima kasih Tuhan Yesus Kristus, jika Engkau berkenan mendengar doa, orang yang berdosa ini. Amin.

Tinggalkan Komentar